Welcome to my blog

blog pemula maaf kalo banyak kekurangannya
^^

Sabtu, 27 November 2010

MULTIPLE INTELLIGENCE


“ Multiple Intelligence “

               
                Siapa tak senang melihat orang Indonesia dapat bersaing dengan bangsa-bangsa lain di dunia. Hal itu tidak dapat terjdi begitu saja, namun harus dipersiapkan. Untuk menjadi ank ndonesia anak kreatif, inovatif dan unggul maka diperlukan orang-orang di sekitarnya yang dapat member stimulasi yang maksial agar anak dapat timbuh dan berkembang sesuai dengan usianya.
Kecerdasan Maksimal
            Pakar kecerdasan Howard Gardner menjelaskan bahwa sedikitnyavmanusia memilki Sembilan bidang kecerdasan, yaitu :
PERTAMA, kecerdasan gerak tubuh, yakni kecerdasan yang mencakup bakat dan mengendalikan gerakan tubuh dan keterampilan dalam menggunakan peralatan.
KEDUA, kecerdasan gambar dan ruang, yakni kecerdasan yang mencakup kemampuan dalam membayangkan serta menciptakan detail gambar.
KETIGA, kecerdasan bahasa, yakni kecerdasan dalam mengolah kata.
KEEMPAT, kecerdasan logika dan angka, yakni kecerdasan dalam hal-hal yang membutuhkan kemampuan berhitung, pemahaman konsep-konsep matematika, serta logika berpikir.
KELIMA, kecerdasan dalam music, yakni kecerdasan yang mncakup kemampuan dalam menyerap dan menciptakan irama dan melodi.
KEENAM, kecerdaan intrapribadi, yakni kemampuan dalam mengakses perasaanya sendiri, membedakan berbagai macam emosi dan menggunakan pemahamannyauntuk memperkaya dan membimbing hidupnya.
KETUJUH, kecerdasan antarpribadi, yakni kemampuan untuk memahami dan bekerjasama dengan orang lain.
KEDELAPAN, kecerdaan memahami alam, yakni kemampuan untuk mengamati, mengidentifikasi dan mengklasifikasi bentuk-bentuk di alam.
KESEMBILAN, kecerdasan moral, yakni kemampuan dalam memahami dan menerapkan aturan yang berlaku di lingkungan sekitarnya serta mengetahui mana yang baik dan buruk.
            Dr. Rose menjelaskan, setiap anak memiliki multiplr intelligence namun tampil dalam bentuk dan perilaku tidak bersamaan. Missal kecerdasan gerak tubuh terlihat lebih dahulu daripada kecerdasan bahasa. Namun semenjak dini orangtua harus menstimulasi multiple intelligence ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar